Diseminasi Audit Kasus Stunting Tahap II Kabupaten Sorong Digelar
Aimas, VoicePapua.com- Diseminasi audit kasus stunting tahap II di Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya tahun 2023, kembali digelar Dinas P2KBP3A (Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Dengan harapan, kerja keras kita selama ini ke depan bisa menghasilan generasi yang sehat dan lebih berkualitas.
Selain itu, bisa menghasilkan SDM generasi kita yang handal, baik saat ini maupun di masa mendatang.
Termasuk dari kalangan keluarga maupun masyarakat kita semua ini bisa membawa dampak positif bagi kemajuan kita di Kabupaten Sorong.
Hal itu disampaikan Plh Bupati Sorong Cliff A. Japsenang, diwakili Kepala Dinas P2KBP3A, Feri Fatem, saat berlangsungnya kegiatan tersebut, berlangsung di Aimas, Kamis (7/12-2023).
Dengan adanya kegiatan ini, kata Feri, mari kita bersama melaksanakan berbagai upaya dengan kerja keras secara bersama agar generasi kita ke depan nanti lebih maju dari berbagai aspek kehidupan yang ada di wilayah ini, ajaknya singkat. (****)
- Baca Juga :Rencananya, Desember Nanti Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sorong Gelar Pasar Murah Sembako
- Baca Juga :Paslon Bupati Kaimana Freddy Thie- Sobar Somat Puarada, Targetkan setiap Rumah Satu Anaknya Sarjana
0 Comments