Mantan Presiden Jokowi Berpesan kepada Paslon Melki –Joni, Jika Terpilih Nanti Dibangun Irigasi di NTT
Jakarta, VoicePapua.com – Mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi) berpesan kepada Paslon (pasangan calon) Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut 2 Melkiades Laka Lena- Joni Asadoma, jika terpilih nanti bisa dibangun irigasi di Provinsi Nusa Cendana.
Apalagi saat ini NTT masih butuh air, kata Jokowi, saat Paslon Melki- Joni, temui di Bilangan Jakarta, Jumat (8/11-2024).
Jadi, nantinya dibangun irigasi sekunder, irigasi primer dan irigasi tersier agar betul-betul bisa mengaliri sampai ke kebun-kebun atau sawah-sawahnya masyarakat, ujar Jokowi.
Bidang Kesehatan
Berkaitan dengan pelayanan bidang kesehatan, mantan Presiden Jokowi minta, tolong dibangun rumah sakit. Karena yang berkaitan dengan kesehatan pembangunan fasilitas rumah sakit itu sangat penting.
“Pembangunan rumah sakit bukan saja di kota. Tapi di kabupaten juga sangat penting,” imbuh mantan Kepala Negara atau presiden ketujuh RI ini.
Kenapa rumah sakit itu diperhatikan agar pelayanan kesehatan bagi masyarakat bisa terlayani dengan baik. Termasuk, pembangunan infrastruktur minta bantu Pemerintah Pusat, harapnya.(****)
- Baca Juga :Tanam Pohon Harapan Masa Depan Indonesia
0 Comments