Pj Gubernur PBD: Anggota DPRD sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Daerah
Aimas, VoicePapua.com – Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2018 tentang Pedoman Penyusunan Tata Tertib Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, Kabupaten dan Kota. Ditegaskan, anggota DPRD provinsi, kabupaten dan kota sebagai wakil pemerintah pusat di daerah.
Hal itu disampaikan, Penjabat Gubernur Papua Barat Daya (PBD), Mohammad Musa’ad, diwakili Kepala Bappeda Pemprov, Rahman, ketika memberikan sambutan pada acara pengambilan sumpah/janji 25 anggota DPRD Kabupaten Sorong masa jabatan 2024-2029, berlangsung di Gedung DPRD Aimas, Senin (30/9-2024).
Dengan dilantiknya anggota DPRD Kabupaten Sorong pada hari ini merupakan suatu kepercayaan masyarakat tentunya diharapkan harus bisa menjalankan fungsi-fungsinya itu dengan baik. Yaitu, fungsi legislasi, fungsi anggaran dan fungsi pengawasan.
Oleh karena itu, DPRD sebagai mitra pemerintah daerah harus senantiasa dapat diwujudkan dengan dilandasi peran, integritas, dedikasi, kinerja dan terus membangun kemitraan bersama. Sehingga, peran dan tugasnya bisa berjalan, sesuai harapan, pinta Penjabat Gubernur Papua Barat Daya, kembali dikutip Rahman.
Pada kesempatan yang berbahagia ini, Penjabat Gubernur Papua Barat Daya kembali mengimbau kepada Pemkab Sorong untuk terus membangun hubungan kerja sama yang baik dengan DPRD setempat.
Dengan harapan, berbagai tugas penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di daerah ini dapat berjalan optimal, sesuai apa yang diharapkan masyarakat.
Sementara itu, Ketua Pengadilan Negeri Sorong, Beauty Dietje Elisabeth Simatauw, usai pengambilan sumpah/janji kepada 25 anggota DPRD Kabupaten Sorong menekankan pentingnya amanah dan kepercayaan yang diemban. Terutama, dalam memperjuangkan aspirasi dan kepentingan masyarakat harus lebih diutamakan.
Dengan adanya pelantikan hari ini, dia berharap para anggota dewan ini terus membangun sinergitas dengan Pemkab Sorong. Untuk mewujudkan pembangunan di daerah ini di masa yang akan datang lebih baik lagi, tutupnya.
Acara berlangsung penuh khidmat, berjalan aman, lancar, dan sukses. Serta, diakhiri dengan sesi foto bersama.(****)
- Baca Juga :ASN Pemprov PBD Laksanakan Apel Perdana
- Baca Juga :Apel Perdana ASN Kabupaten Sorong
0 Comments