Kejuaraan Antarkampung di Kabupaten Sorong dengan Empat Cabang Olahraga
Aimas, VoicePapua.com – Kejuaraan antarkampung di wilayah Kabupaten Sorong di tahun 2024 ini ada empat cabang olahraga yang dilomba maupun dipertandingkan.
Demikian disampaikan, Ketua Panitia Penyelenggara Heries Salamuk, saat penutupan kegiatan di GOR (Gedung Olahraga ) Rams 1 di Kelurahan Mariyai, Distrik Mariat, Rabu (18/9-2024).
Empat cabang olahraga yang dipertandingkan maupun diperlombakan, kata Heries, yakni lomba lari, pertandingan bulutangkis dan tenis meja putra/putri dan lomba senam.
Untuk kegiatan tahun ini sudah berlangsung selama tiga kali. Kegiatan ini merupakan dukungan dari Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sorong bekerja sama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga RI, ujar dia.
Tahun 2025 nanti kita akan berupaya lebih meriah lagi. Dengan harapan, kita bisa memperoleh para atlet yang berbakat untuk dibina pada event-event yang akan datang, tutupnya.(****)
- Baca Juga :ASN Pemprov PBD Laksanakan Apel Perdana
- Baca Juga :Apel Perdana ASN Kabupaten Sorong
0 Comments