Kapolres Sorong Ucapkan Terima Kasih, Terselenggaranya Pemilu Aman dan Damai

Aimas, VoicePapua.com - Kapolres Sorong, AKBP Yohanes Agustiandaru, SH, S.IK, MH mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel pengamanan maupun masyarakat setempat, atas terselenggaranya pemilihan Legislatif, dan pemilihan presiden (Pilpres) 2024 yang aman dan damai, ujarnya, saat apel pagi di Mapolres Aimas, Senin (4/2/2024).

Dalam sambutannya, Kapolres Sorong menyampaikan rasa bangganya terhadap seluruh personel kepolisian, yang telah bekerja keras menjaga keamanan selama proses Pemilu berlangsung.

Ia juga mengapresiasi partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga ketertiban dan mendukung pelaksanaan demokrasi.

“Terima kasih kepada seluruh personel pengamanan, baik dari kepolisian,TNI maupun instansi terkait lainnya, yang telah bekerja dengan penuh dedikasi. Juga kepada masyarakat yang telah berpartisipasi aktif dalam menciptakan suasana aman dan damai selama pelaksanaan Pemilu 2024 berlangsung,” ujar  AKBP Ndaru.

“Semoga, apa yang telah kita laksanakan menjadi ladang amal ibadah, dan keberhasilan ini merupakan kerja sama kita semua. Demi terwujudnya demokrasi yang berkualitas di Kabupaten Sorong,”pungkasnya. (polressorong.com/voicepapua.com)