Sah Secara Adat  Moi! Pinangan dari Bakal Calon Bupati Sorong ML Malagam Berpasangan dengan Suprapto

Aimas, VoicePapua.com- Pada hari ini, Sabtu (2/3-2024) telah dinyatakan sah! Melalui pinangan adat Moi dari bakal balon Bupati Sorong Musa Lazarus Malagam, S.Sos, M.Si berpasangan dengan Suprapto.

Suprapto merupakan salah satu sesepuh masyarakat transmigrasi Jawa yang telah beranak cucu di tanah Malamoi, Kabupaten Sorong, sejak program transmigrasi ini masuk ke Irian Jaya  di masa Pemerintahan Soeharto.

Soal pengalaman di birokrasi sudah menjadi malah melintang pada sosok seorang Suprapto. Pengalaman di lembaga legislatif semuanya telah dilewatinya dengan baik.

Apalagi dalam kehidupan sehari-hari yang dijalaninya  dengan masyarakat, baik itu dari sesama orang Jawa maupun masyarakat suku Nusantara di Kabupaten Sorong, figur seorang Suprapto sangat familiar dikenal banyak orang.

Sehingga, tak heran apabila sosok Suprapto bukan wajah baru di tanah Malamoi ini. Dia merupakan sesepuh masyarakat transmigran  asal Jawa dan apalagi masuk dalam kancah politik soal rekam jejaknya masyarakat menaruh harapan besar hanya di tangan dinginnya itu semuanya pasti bisa.

Peminangan Adat Moi

“Sebenarnya peminangan adat Moi yang kita laksanakan di kesempatan ini bukan mencuri star. Tapi ini semuanya bagi seluruh masyarakat Moi (warga asli) Kabupaten Sorong maupun seluruh masyarakat Jawa dan masyarakat suku Nusantara yang ada di daerah ini,”ujar Malagam didampingi bakal calon Wakil Bupati Suprapto, usai prosesi adat Moi, Sabtu (2/3-2024) di Aimas.

Sambungnya, untuk tahapan-tahapan nanti kita lihat seperti apa. Bahkan, nanti kita lihat sampai tahapan pendaftaran calon Kepala Daerah di KPU nanti, jelas Malagam.

“Kami punya alasan tersendiri hingga datang kediaman Bapak Suprapto melalui prosesi adat peminangan ini. Karena antara Moja (Moi-Jawa)  menjadi bagian yang tak bisa saling dipisahkan di antara kami dari kedua suku ini,” beber Malagam.

Hal lain yang menjadi pertimbangan dari para tokoh Moi bahwa Bapak Suprapto ini sangat layak untuk berpasangan dengan saya (ML Malagam) untuk ikut berkompetisi dalam Pemiluka tahun ini dengan kandidat lainnya, sambungnya.

Untuk meyakinkan kepada khalayak ramai atau masyarakat luas dengan adanya prosesi adat Moi melalui peminangan ini, kami juga akan secara bersama-sama membacakan ‘pakta integritas’.

Selanjutnya, kami akan tuangkan secara bersama dalam menyusun visi dan misi kami nanti secara bersama, katanya.

ML Malagam berlatar belakang murni dari birokrasi. Berbagai jabatan menetereng di Pemkab Sorong telah dilewatinya. Jabatan Kadistrik Aimas telah dia jalani atas kepercayaan di  era pemerintahan Bupati Sorong, Stepanus Malak.

Selanjutnya, Malagam dipercayakan menduduki jabatan sebagai Kabag Perlengkapan Setda, seiring berjalannya waktu dirinya mendapat promosi sebagai Asisten II Setda.

Tak hanya di situ karirnya terus melejit dipercayakan sebagai Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sorong.

Sementara itu, Suprapto menjelaskan bahwa sebenarnya peminangan ini terjadi karena Pak Malagam sendiri yang datang.

Kedatangan Pak Malagam, didampingi sang istri maupun bersama keluarga besar Moi, serta dukungan dari para perwakilan suku Nusantara meminta kesediaannya untuk menjadi pasangan bakal calon wakilnya.

“Soal perahu atau Parpol pengusung, saya yakin bahwa Pak Malagam sudah berkoordinasi dengan pengurus PDI-P Pusat di Jakarta. Meski kalau ditanya buktinya memang belum, tapi beliau (Pak Malagam) sudah berkoordinasi dengan pihak di Jakarta maupun pihak terkait lainnya diinternal Partai PDI-P,”aku Suprapto.

“Saya sangat yakin. Pak Malagam sudah mendapat  mandat dari Partai PDI-P,”ulangnya.

Lebih lanjut, kata Suprapto dirinya merupakan salah satu kader dari PDI-P, jelas Suprapto sebagai anggota DPRD Kabupaten Sorong.

Berikut, alasan lain sehingga saya bisa menerima pinangan Pak Malagam, itu jauh sebeumnya sudah berhembus informasi dari sekian banyak warga saya asal Jawa  maupun masyarakat suku Nusantara yang ada di Kabupaten Sorong agar saya siap menerima pinangan seperti yang telah kita jalankan hari ini, ucap Suprapto.

Parpol

Bahkan, Parpol mana saja yang akan mendukung kami sepenuhnya gambarannya sudah diketahuinya. Tapi tidak dirincikannya secara pasti partai apa saja nanti yang akan memberikan dukungannya.

Soal Usia

Ketika disinggung  awak media soal usianya sudah tak muda lagi.  Kembali Suprapto mengkanter balik bahwa faktor usia bukan sesuatu faktor penghalang bagi dirinya.

“Patut kita  ketahui bersama, usia seorang Wapres Ma’ruf Amin usianya lebih tua dari saya. Sebenarnya hal itu tak perlu harus dipermasalahkan dan usia saya saat ini tahun kelahiran sama dengan Calon Presiden Prabowo Subianto kelahiran 1951,” urainya.

Adu Gagasan

“Jadi mending kita adu gagasan saja. Saat kita akan melakukan kampanye nanti di Alun-alun Aimas atau diberbagai lokasi nanti, sesuai jadwal waktu dan tempat yang dijadwalkan oleh pihak KPU Kabupaten Sorong,” bebernya.

Komitmen Bersama

Kami  berdua sudah punya komitmen bersama dengan Pak Malagam. Program dan masukkan apa saja dari kami berdua untuk saling diterima itu saja semuanya pasti beres, tutupnya. (****)