Banyak Sekolah Melihat Perpustakaan Belum Maksimal sebagai Fasilitas Pendukung Belajar

Aimas, VoicePapua.com – Selama ini banyak di berbagai lembaga pendidikan atau sekolah melihat fungsi perpustakaan belum maksimal sebagai fasilitas pendukung belajar.Tentunya hal seperti ini menjadi perhatian bagi kita semua.

“Sebenarnya justru dengan adanya perpustakaan dapat membantu para pelajar dan mahasiswa untuk memperoleh referensi atau literatur dalam rangka mendukung proses pembelajarannya,” ujar Plt Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Sorong Fatima Frilda Sukur di Aimas Hotel, Rabu (16/10-2024).

Ia menambahkan, para peserta yang mengikuti bimbingan teknis peningkatan kapasitas tenaga pengelola perpustakaan sekolah dan lembaga perguruan tinggi baik itu peserta, panitia dan narasumber totalnya sekitar 150 orang.

Ia merinci,  terdiri dari kepala sekolah, pengelola perpustakaan, kepala Prodi (Program pendidikan) lembaga perguruan tinggi, pengelola perpustakaan baik itu di tingkat SD, SMP, SMA, SMK, dan dari perguruan tinggi.(****)