Untuk Membangun Papua Harus Butuh Keberanian
Aimas, VoicePapua.com- Penjabat Gubernur Papua Barat Daya Muhammad Musa’ad mengemukakan, untuk membangun Papua harus butuh suatu keberanian dari pimpinan daerahnya.
Artinya, berfikir ada juga jiwa-jiwa seni dari pejabatnya. Jika, kita berfikir secara normal-normal saja, maka kita susah majunya, jelas Musa’ad di Aimas Hotel and Convention Centre, saat berlangsungnya Hut kesatu hotel termewah ini, Rabu (14/6-2023).
Apalagi kalau kita banyak pertimbangannya susah majunya. Orang yang mau maju, kata Musa’ad harus memiliki terobosan dan berani mengambil kebijakan terkait hal-hal untuk kemajuan daerah yang dia pimpin.
“Jika, takut akan segala kemungkinan risiko. Tentu hal seperti ini akan sulit kita bisa berkembang,” katanya.
Jadi, ini sebenarnya cara yang telah dipersiapkan oleh para senior kita, sehingga patut kita generasi sekarang ini harus menirunya.(****)
0 Comments